Guru SMPN 6 Bojonegoro ikut tangani kejuaraan tenis meja Bupati cup 2021

Dalam rangka untuk menghadapi dan mempersiapkan Porprov 2022, khususnya di cabang tenis meja, kabupaten Bojonegoro sudah mulai melirik atlit- atlit yang berbakat melalui kejuaraan tenis meja Bupati cup 2021 yang dimulai dari tanggal 10 – 13 Oktober 2021.Diselenggarakan di gedung Sabha Sita Adi Krida Dinas Pendidikan kabupaten Bojonegoro.

Pada even kejuaraan Bupati Cup ini, terdapat prestasi yang membanggakan untuk keluarga Besar SMPN 6 Bojonegoro, dimana salah satu gurunya ditunjuk sebagai Kepala Pengawas (Korwas) dalam ajang kejuaraan Bupati Cup 2021. Beliau adalah Bapak Edi Santoso, S.Pd, dalam kesehariannya Beliau memegang mapel PJOK. Bertempat tinggal di Jl. KH. M. Rosyid Ngumpak dalem Bojonegoro. Mengabdi sebagai Aparatur Sipil Negara (ASN) sudah 23 tahun sebagai guru Olah raga. Beliau dikaruniai seorang istri dan seorang anak perempuan(biasa dipanggil Chila).

Selain itu kesibukan Beliau sehari hari menjabat sebagai Ketua Harian Persatuan Tenis Meja Seluruh Indonesia (PTMSI) Kabupaten Bojonegoro. Profil Beliau memiliki tinggi badan 175 cm, berat 60 kg , hobby tenis meja kesukaan gemar makanan madura, sate,tanpa tusuknya .Tutur beliau sambil tersenyum manis.

Dalam kejuaraan Bupati Cup 2021 kali ini di ikuti 13 club’ yang ada di Bojonegoro, dengan total peserta 24 orang terdiri dari peserta laki-laki 14 orang dan 10 orang peserta perempuan, memperebutkan total hadiah kurang lebih Rp. 4.500.000,- .

Adapun kualifikasi usia yang dihelat meliputi KU 12 tahun, KU 15 th dan KU 18 tahun putra putri. Tandas Bapak Edi Santoso, S.Pd.

Ketua PTMSI Bojonegoro menyampaikan, kejuaraan tenis meja Bupati Cup 2021 adalah ajang mencari bibit atlit guna Proyeksi Porprov 2022, diharapkan dengan penjaringan melalui kejuaraan ini kita mendapatkan juara tenis meja putra putri yang selanjutnya akan kita godog di Kawah Condro Dimuko Pemusatan Latihan Kabupaten (Puslatkab) Bojonegoro, tandas Bapak H. Lasiran , M.Pd.

#SpensixBo

#Unggul Berkarakter

#Eco Entrepreneur Classic