Rapat Koordinasi untuk menindaklajuti surat Instruksi Bupati nomor 2 Tahun 2020 langsung dilakukan oleh Bapak Ibu Guru SMP Negeri 6 Bojonegoro yang dipimpin langsung oleh Bapak Kepala Sekolah. Rapat yang membahas tentang KBM Distance Learning dengan menggunakan Aplikasi Ruang Guru dan upaya meminimalisir penyebaran Virus di sekolah dengan membuat Handsanitizer sendiri di sekolah.
Sebelum memulai rapat tersebut, seperti biasa dilakukan Morning Inspiration oleh perwakilan bapak ibu guru, dalam morning inspiratio kali ini disampaikan oleh ibu Suratmi, M.pd guru Bahasa Indonesia, beliau bercerita tentang betapa hebatnya sodaqoh yang dilakukan dengan ikhlas, dan tunai dibayar dan dilipatgandakan rezekinya.
Kemudian Pak Sam sebagai Staff Administrasi mereview tentang apa yang disampaikan oleh ibu Suratmi,M.Pd. “Sodaqoh yang dilandasi dengan keikhlasan akan mendatangkan berkah dan dilipatgandakan rezekinya, Gusti Allah Mboten Sare dan tidak ada orang yang jatuh miskin hanya karena bersodaqoh” Ujar Pak Samporna saat mereview Morning Inspiration tersebut.
Dalam rapat koordinasi tersebut menghimbau wali kelas untuk selalu berkomunikasi dengan putra-putrinya dengan memanfaatkan aplikasi ruang guru yang telah di sosialisasikan sebelumnya, memanfaatkan Ruang Guru untuk KBM Distance Learning dengan metode daring.
Guru memantau langsung dan mendapatkan notifikasi dari siswa atas tugas yang telah dilaksanakan, dan wali kelas memantau langsung jurnal kelas, tugas dari setiap guru mapel yang sudah disampaikan kepada siswa selanjutnya di tuliskan dalam jurnal tersebut. begitulah metode KBM Distance Learning berjalan.
#Merdeka Belajar
#SpensixBo
#Unggul Berkarakter
#Eco Entrepreneur Classic School
#Distance Learning
#Jarak Tidak Menjadi Hambatan Untuk Belajar
Semoga Allah SWT mengkaruniakan rizqi yg halal thoyib dan barokah serta memudahkan kita untuk berbagi dlm shodaqoh dg penuh rasa ikhlas….
good SMPN 6 Bojonegoro,
Unggul berkarakter
eco entrepreneur clssic
Pelopor digital class
Di rumah pun masih tetap bisa belajar,
Distance learning,